Syafrudin Baderung Paparkan Tiga Dimensi Dalam Setiap Perayaan Natal

Kakanwil bersama pemerintah provinsi dan kabupaten saat menghadiri silaturahmi perayaan natal GTM

Mamuju (humas kanwil) Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sulawesi Barat, Syafrudin Baderung mengungkapkan tiga dimensi dalam setiap perayaan natal.

Ketiga dimensi yang dikemukakan Kakanwil Kemenag Sulbar ialah dimensi suka cita, kerohanian, serta Kepatuhan dan ketaatan.

Hal tersebut diungkapkan Kakanwil saat menyampaikan sambutan di Acara Seremonial Perayaan Natal di Gereja Toraja Mamasa Jemaat Bukit Zaitun Mamuju (25/12/2

Menurutnya, dimensi suka cita merupakan sesuatu hal yang pasti dalam sebuah perayaan natal. Ia mengatakan jika suka cita tersebut perlu dirawat agar setiap umat kristiani merasakan kegembiraan.

Dimensi kerohanian adalah sesuatu yang mutlak dalam sebuah perayaan natal. Hal tersebut akan hadir dalam keyakinan iman setiap umat krisiani.

Bukan hanya itu, kepatuhan dan ketaatan juga menjadi dimensi yang selalu tergambarkan dalam setiap natal. Sebab dengan perayaan natal setiap tahunnya tersebut membuktikan sebuah ketaan terhadap Tuhan.

Dihadapan Gereja Toraja Mamasa Jemaat Bukit Zaitun Mamuju, Syafrudin mengatakan jika Tuhan pasti akan memberikan jalan bagi umat yang taat dan selalu berusaha.

"Tuhan akan menunjukkan jalan bagi umat yang taat dan selalu berusaha"


Wilayah LAINNYA