Tobadak (Humas Kanwil) - Angka prevalensi stunting di Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) mencapai 33,8 persen atau sebanyak 479.699 anak. Angka tersebut menempatkan Sulbar di posisi kedua provinsi dengan stunting tertinggi di Indonesia setelah Nusa Tenggara Timur (NTT).
Untuk itu Kantor Kemenag Kabupaten Mamuju Tengah melalukan kegiatan Percepatan Penurunan Stunting guna merespon angka prevalensi yang sangat tinggi di Sulawesi Barat.
Kegiatan dilaksanakan di Sapo Coffe Tobadak Mamuju tengah (Ahad, 30/04/23) dengan menggandeng Dinas Kesehatan Kab. Mateng, BKKBN kab. Mateng, Kepala KUA, dan Penyuluh Agama.
Kegiatan ini maksudkan terjadinya kolaborasi seluruh stakeholder dalam hal percepatan penurunan Stunting. adanya pola dan bentuk hubungan yang dilakukan secara terorganisir berkeinginan untuk saling berbagi, saling berpartisipasi secara penuh, dan saling menyetujui atau bersepakat untuk melakukan tindakan bersama dengan cara berbagi informasi, dan berbagi sumber daya.