HAB 77 Kanwil Kemenag Sulbar

Kakanwil minta Bidang Pendidikan Madrasah berikan yang terbaik

Kakanwil saat memerikan arahan dalam Rapat Internal bidang madrasah

Mamuju ( Humas)- Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat H. Syafrudin Baderung didampingi Kepala Bidang Pendidikan Madrasah H. Misbahuddin melakukan rapat internal Bidang Pendidikan Madrasah, Jumat (6/1/2023).

Mengawali tahun 2023 Kanwil Kemenag Sulbar tidak hanya melakukan peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke-77, segenap jajaran terus melakukan evaluasi sembari membahas program yang akan datang. Hal tersebut salah satunya dilakukan oleh Bidang Pendidikan Madrasah melalui rapat internal.  

Pada kesempatan tersebut H. Syafrudin Memberikan beberapa arahan diantaranya berfokus pada kedisiplinan."Saya berharap Bidang Madrasah agar bisa bekerja dengan baik, baik itu disiplin dalam bekerja, tepat waktu dan tepat sasaran", ungkap mantan Ka.kanwil Gorontalo tersebut.

Di samping itu Kakanwil juga memberikan semangat kepada para Kepala Seksi , ASN , dan NON ASN Bidang Madrasah agar senantiasa memberikan yang terbaik untuk Kementerian Agama. 

Kegiatan yang dilaksanakam di Ruang Rapat Bidang Penmad tersebut juga dirangkaikan dengan penandatangan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja Bidang Pendidikan Madrasah yang disaksikan langsung Kakanwil.


Wilayah LAINNYA