H. Suharli : Jaga Kedisiplinan, Perlihatkan Kinerja yang Baik dan Benar

Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Sulawesi Barat H. Suharli selaku pembina Apel, Senin, 31 oktober 2022.

Mamuju (Humas) - Dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, diperlukan aparat pemerintah yang memiliki integritas tinggi untuk bekerja secara profesional. Salah satunya dalam hal kedisiplinan untuk mengikuti apel. Seperti yang rutin dilaksanakan oleh pegawai Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat. Senin, 31 oktober 2022.

Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Sulawesi Barat H. Suharli, selaku pembina Apel menegaskan bahwa ASN  merupakan pelayan publik yang senantiasa menjaga kedisiplinan diri dalam bekerja sebagai bentuk pengabdian kepada negara dan masyarakat.

" Kami harapkan ASN dan Non ASN Tetap bekerja profesional dengan menjaga kedisiplinan, terkait kedisiplinan dan kehadiran menjadi hal penting untuk mengukur kinerja pegawai,  " kita akan cek absen ASN dan non ASN akhir tahun ini, jika ada absen yg tidak jelas maka kita akan BAP" tuturnya penuh singkat.

Selanjutnya iya mengatakan, selaku ASN lingkup Kanwil Kemenag Sulbar sekiranya harus memperlihatkan kinerja yang baik dan benar. " tutup mantan kabid PHU kanwil kemenag Sulbar ( Fad / Lan )


Wilayah LAINNYA