Pokjaluh KUA Tinambung Sasar Sekolah Menengah Kejuruan Untuk Lakukan Pembinaan BTQ

Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh) Agama KUA Kec. Tinambung melakukan Pembinaan Baca Tulis Al-Qur'an (BTQ) kepada Siswa/i SMKN 1 Tinambung Kab. Polewali Mandar, Kamis pagi 16/03/2023.

Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh) Agama KUA Kec. Tinambung melakukan Pembinaan Baca Tulis Al-Qur'an (BTQ) kepada Siswa/i SMKN 1 Tinambung Kab. Polewali Mandar, Kamis pagi 16/03/2023.

Agenda kebersamaan yang berjalan dua kali sebulan ini didasarkan pada instruksi Ka. Kantor Kemenag Polewali Mandar, H. Imran K. Kesa S.Ag, M.Pd terkait penyelamatan generasi dari kenyataan buta baca tulis Al-Qur'an. Hal ini dimaksudkan agar keberlangsungan proses pendidikan (formal maupun informal) pada ahirnya tak memproduksi sosok generasi yang boleh jadi hebat dalam capaian ilmu dan tehnologi, namun krisis dalam hal-hal keagamaan (legitimasi QS. An-Nisa': 9). Bahwa sehebat apapun skill dan kompetensi Duniawi yang bisa diraih, tetap saja tak boleh melupakan kompetensi agamis sebagai pengendali eksistensi.

Isyarat keseimbangan tersebut tersirat ketika perspektif nilai budaya Kemandaran dan ajaran Keislaman bersinergi dalam pemaknaan "mamea gambana tamma' topa mangayi" (impian generasi bersosok berani, benar dan punya tanggung jawab plus berkepribadian agamis).

Karena itu, jika di masa depan nanti kita tidak ingin terjebak dalam warna peradaban yang sekuler (pemisahan reputasi Duniawi dari nilai-nilai agama) maka pendidikan generasi berbasis keseimbangan sejak dini penting disolusikan.

Penulis/Kontributor :
Burhanuddin Hamal (Penyuluh Agama Islam Fungsional KUA Kec. Tinambung Polewali Mandar)


Wilayah LAINNYA