Pasangkayu, Humas Kanwil – Penandatanganan Fakta Integritas Tahun 2026 bagi seluruh pimpinan satuan kerja di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat menjadi momentum penguatan komitmen moral dan etika aparatur. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula PLHUT Kantor Kemenag Kabupaten Pasangkayu, Jumat, 4 Januari 2026.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat, Adnan, menegaskan bahwa fakta integritas bukan hanya sekadar dokumen yang ditandatangani, melainkan harus menjadi komitmen yang dihayati dan diwujudkan dalam sikap serta perilaku kerja sehari-hari.
“Fakta integritas bukan sekadar tanda tangan. Saya berharap nilai-nilai yang tertuang di dalamnya benar-benar dihayati dalam diri dan kalbu, sehingga menjadi komitmen kinerja yang nyata,” ujar Adnan.
Ia menekankan bahwa seluruh tugas dan kebijakan yang dijalankan Kementerian Agama membawa nilai-nilai keagamaan. Oleh karena itu, setiap pelaksanaan tugas harus mampu memberikan dampak positif, tidak hanya bagi organisasi, tetapi juga bagi diri sendiri, lingkungan kerja, dan masyarakat luas.
“Apa yang kita sampaikan dan kerjakan atas nama agama harus membawa pengaruh baik dan menjadi teladan,” tambahnya.
Dalam arahannya, Adnan juga memberikan perhatian khusus terhadap penguatan program wakaf uang. Ia menyampaikan bahwa Sekretaris Jenderal Kementerian Agama selaku Ketua Badan Wakaf Indonesia (BWI) telah menginstruksikan agar dilakukan langkah-langkah progresif dan bahkan ekstrem untuk mendorong pengembangan wakaf uang di Indonesia.
“Kita mendorong masyarakat untuk terlibat dalam wakaf uang, tetapi harus dimulai dari internal Kementerian Agama. Kita harus memberi contoh sebelum mengajak masyarakat,” tegasnya.
Bahkan, Adnan menegaskan harapannya agar partisipasi wakaf uang menjadi salah satu perhatian serius dalam pengembangan karier ASN ke depan.
“Saya berharap tidak ada kenaikan pangkat tanpa adanya bukti bahwa yang bersangkutan telah berpartisipasi dalam wakaf uang. Ini bentuk keseriusan kita,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Adnan berharap pelaksanaan Fakta Integritas dan gerakan wakaf uang yang dimulai dari Pasangkayu dapat menjadi titik awal (starting point) perubahan yang lebih baik bagi satuan kerja di lingkungan Kanwil Kemenag Sulawesi Barat.
Wilayah
Momentum Penandatanganan Perkin, Kakanwil Dorong Pengembangan Wakaf Uang
- Ahad, 4 Januari 2026 | 11:20 WIB