Semangat Smart ASN: 96 CPNS dan PPPK Sulbar Ikuti Pembukaan Pelatihan Dasar Kemenag 2025

Pembukaan Pelatihan Dasar Kemenag 2025

Senin (14/7/2025), Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat mengikuti secara hybrid Pembukaan Pelatihan Dasar CPNS dan Orientasi PPPK Kementerian Agama RI 2025 bertajuk “Membangun Smart ASN dalam Mewujudkan Kementerian Agama Berdampak” di Auditorium H. M. Rasjidi, Jakarta.

Acara yang digelar Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan SDM Kemenag ini dihadiri keseluruhan 17.221 CPNS dan 71.455 PPPK—daring maupun luring—termasuk 14 CPNS dan 82 PPPK dari Sulbar.

Dalam laporannya, Kepala Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan SDM, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, mengingatkan bahwa menjadi ASN bukan sekadar profesi, melainkan amanah untuk melayani umat melalui kerja sama demokratis yang profesional.

Selanjutnya, Kepala BKN, Prof. Dr. Zudan Arifin Fakhrullah, menegaskan besarnya tanggung jawab Kemenag dan mendorong seluruh ASN memperbarui profil mereka lewat aplikasi ASN Digital, sambil memperkenalkan enam kebijakan baru BKN—mulai pencantuman gelar hingga percepatan layanan dalam lima hari kerja.

Acara puncak ditandai dengan sambutan sekaligus pembukaan resmi oleh Menteri Agama RI, Prof. Dr. Nasaruddin Umar, MA., yang mengajak seluruh ASN Kemenag menjadi teladan moral bangsa, bahkan di luar jam dinas, serta prosesi penyematan tanda pengenal peserta oleh jajaran pimpinan; Menteri Agama, Kepala BKN, dan Kepala Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan SDM.


Wilayah LAINNYA