Tinambung (Humas) – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan, MTsN 1 Polewali Mandar melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Teppo, yang terletak di Desa Lembang-Lembang, Kecamatan Limboro, Kabupaten Polewali Mandar, Selasa 4 Maret 2025.
Pada malam ke-5 Safari Ramadhan ini, Vino Fati Salam, salah satu siswa MTsN 1 Polewali Mandar, diberikan kesempatan untuk menjadi penceramah sementara guru pendamping adalah Bapak Ahmad Danial.
Dalam ceramahnya, Vino mengangkat tema yang sangat relevan dengan kehidupan umat Muslim, yaitu tentang pentingnya istiqamah dalam menjalani kehidupan.
“Istiqamah adalah kunci untuk menjaga keteguhan dalam beribadah dan menjalankan perintah Allah dengan penuh kesabaran dan ketekunan,” ujar Vino di hadapan jamaah yang hadir.
Kepala MTsN 1 Polewali Mandar, Ismail Saleh, dalam sebuah kesempatan memberikan penjelasan terkait kegiatan Safari yang dilaksanakan pada tahun ini.
Menurutnya, siswa-siswi yang terpilih untuk menjadi penceramah di bulan suci Ramadhan, baik di masjid-masjid maupun melalui kanal YouTube, telah dibekali jauh hari sebelum ramadhan tiba dengan pelatihan khusus yang disebut Upgrading Dai .
Pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan siswa agar mampu menyampaikan ceramah dengan baik dan benar, serta meningkatkan pemahaman agama mereka.
Sementara itu, Sekretaris Panitia, Muslihunnas Sarbin, menambahkan, pada malam ke-6 sebentar malam, tim akan melaksanakan safari di tiga lokasi berbeda.
“Sebentar malam ada tiga masjid yang akan dikunjungi yaitu masjid sepabatu, masjid para dan masjid camba camba” Tutur Muslihunnas
Penulis : Mahmuddin Hakim
Daerah
Malam ke -5, MTsN 1 Polewali Mandar Laksanakan Safari Ramadhan di Masjid Teppo Kec.Limboro
- Rabu, 5 Maret 2025 | 10:06 WIB
