Lingkungan Hidup Jadi Faktor Pendukung Kerukunan Umat Beragama.

Suasana Kanwil Kemenag Subar saat Apel 28/028/2023.

Mamuju (humas kanwil) Lingkungan Hidup adalah adalah kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup, termasuk manusia dan perilakunya, yang mempengaruhi kelangsungan perikehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lain.

Kerusakan lingkungan hidup akan  berefek pada kelangsungan dan kesejahteraan, bahkan hal tersebut dapat memicu konflik dan perselisihan antar umat manusia.

Menyadari  kondisi alam saat ini, Bimbingan Masyarakat Katolik (Bimas Katolik) menjadikan Lingkungan Hidup menjadi tema prioritas pembinaan umat selama 40 hari kedepan.

Program kerja tersebut diungkapkan Pembimas Katolik Kanwil Kemenag Sulbar, Petrus Tandilodang dihadapan peserta Apel yang dilaksanakan di Halaman Kanwil Kemenag Sulbar (28/02/23).

Lingkungan hidup merupakan salah satu faktor penunjang terciptanya kerukunan antar umat beragama.  jika lingkungan sudah tidak mampu lagi memenuhi kebutuhan manusia, maka akan mengakibatkan konflik / perselisihan di lingkungan masyarakat.

"Kalau alam mulai rusak maka konflik dan  perselisihan akan beresiko terjadi di lingkungan masyarakat" ungkap Petrus.

Ia mengusulkan agar tema lingkungan hidup  menjadi item pelengkap dalam  Konsep Tri Kerukunan yang dicanangkan pemerintah.

Pembimas Katolik pun mengajak seluruh peserta apel untuk membangun kesadaran dalam menjaga lingkungan hidup hingga menjadi gerakan sosial diseluruh dunia.


Wilayah LAINNYA