Kakanwil Kemenag Sulbar Tekankan Moderasi Beragama di Pondok Pesantren 

Kakanwil Kemenag Sulbar Tekankan Moderasi Beragama di Pondok Pesantren 

Mamuju (Humas Kanwil) – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat, H. Adnan Nota, pada hari Sabtu (31/8/2024) menjadi narasumber dalam acara Baitul Arqam yang diselenggarakan oleh Pondok Pesantren Modern Muhammadiyah Boarding School At-Tanwir Mamuju.

Acara yang bertemakan "Meneguhkan Nilai-nilai Al-Islam dan Kemuhammadiyahan dalam mewujudkan Pendidikan yang Berkemajuan dan Mencerahkan" ini berlangsung di Hotel Shafa (Asrama Haji Mamuju).

Dalam kesempatan tersebut, Kakanwil Adnan menyampaikan beberapa poin penting terkait moderasi beragama, khususnya dalam konteks lingkungan pondok pesantren. Beliau menekankan pentingnya menjaga toleransi antarumat beragama, serta menanamkan nilai-nilai moderasi sejak dini pada para santri.

"Moderasi beragama adalah kunci untuk mewujudkan kerukunan umat beragama. Pondok pesantren sebagai lembaga pendidikan Islam memiliki peran yang sangat strategis dalam menanamkan nilai-nilai moderasi ini pada generasi muda," ujar Kakanwil Adnan.

Selain itu, Kakanwil Adnan juga membahas tentang pentingnya pendidikan yang berkemajuan dan mencerahkan. Beliau mengajak seluruh tenaga pendidik di Pondok Pesantren At-Tanwir Mamuju untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan, agar para santri dapat menjadi generasi yang cerdas, berakhlak mulia, dan mampu menghadapi tantangan zaman.

Acara Baitul Arqam ini mendapat sambutan positif dan tanya jawab dari peserta. Mereka berharap materi yang disampaikan oleh Kakanwil Adnan dapat menjadi bekal bagi mereka dalam menjalankan tugas sebagai pendidik di pondok pesantren.


Wilayah LAINNYA