Mamuju (Humas Kanwil) - Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Sulawesi Barat, Ahmad Barambangny, menyampaikan tiga poin penting saat memimpin apel pagi yang dihadiri oleh seluruh ASN di lingkungan Kanwil Kemenag Sulawesi Barat. Senin, 3 Juni 2024
Ahmad Barambangy menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan keberangkatan haji tahun ini. "Secara pribadi, saya anggap penyelenggaraan pemberangkatan haji tahun ini sukses. Provinsi Sulawesi Barat termasuk yang terbaik," ungkapnya. Ia menambahkan bahwa meskipun masalah selalu ada, hal tersebut merupakan bagian dari proses yang harus dihadapi setiap tahunnya.
Barambangy mengingatkan pentingnya kewajiban berkurban bagi ASN yang mampu, mengingat ibadah kurban adalah sunnah yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW. "Mudah-mudahan semua bidang bisa mempersiapkan kurban tahun ini," harapnya. Ia menekankan bahwa ASN sebagai hamba Allah yang diberi kemampuan harus menunaikan kewajiban tersebut.
Sebagai bagian dari upaya memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Penjabat Gubernur Sulawesi Barat berencana melakukan launching program penanaman sejuta pohon. Barambang mengajak seluruh instansi untuk ikut serta dalam program ini dengan memulai penanaman pohon di lingkungan kantor masing-masing. "Saya minta amanah dari Pak Kakanwil untuk membicarakan tentang penanaman pohon ini dalam rapat pejabat administrasi di ruang rapat Kakanwil," tambahnya.
Apel pagi ini diakhiri dengan doa bersama, berharap agar segala kegiatan dan tugas yang akan dijalankan dapat berjalan dengan lancar dan mendapat ridho Allah SWT.