HAB 79

Dzikir dan Doa Bersama HAB ke-79, Pj. Sekda Sulbar: Tradisi yang Harus Dilanjutkan

Pj Sekda Sulbar berikan sambutan pada Dzikir dan Doa Bersama HAB ke-79 Kanwil Kemenag Sulbar

Mamuju, Humas – Dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-79 Kementerian Agama, Dzikir dan Doa Bersama digelar di Mamuju. Acara ini juga dirangkaikan dengan malam ramah tamah antara jajaran ASN Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dan Kanwil Kementerian Agama Sulawesi Barat. Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Barat, Amujib, hadir memberikan sambutan yang penuh harapan dan refleksi.

Dalam sambutannya, Amujib menyampaikan pentingnya acara ini sebagai momen introspeksi diri menjelang tahun 2024. Ia menilai kegiatan dzikir dan doa bersama seperti ini harus menjadi agenda tahunan yang rutin dilaksanakan, tidak hanya untuk mempererat silaturahmi tetapi juga untuk memperkuat nilai-nilai spiritual masyarakat.

“Kegiatan ini memberi kesempatan bagi kita untuk merenungkan peran kita sebagai bagian dari masyarakat dan pemerintahan. Harapan saya, dengan refleksi ini, kita dapat menjadi lebih baik lagi di tahun 2025,” ujarnya.

Amujib juga mengapresiasi inisiatif Kanwil Kementerian Agama Sulawesi Barat yang telah menggelar acara berskala besar ini. Ia berharap tradisi ini bisa menjadi inspirasi bagi masyarakat Sulawesi Barat, khususnya dalam menanamkan kebiasaan dzikir di masjid dan musala setiap akhir tahun.

“Kegiatan dzikir tahunan seperti ini sangat bermanfaat untuk menyebarkan nilai-nilai kebaikan di tengah masyarakat. Semoga masjid dan musala di Sulawesi Barat dapat menjadikan ini sebagai tradisi,” tambahnya.

Ia menyebut bahwa acara ini memiliki dampak mendalam bagi masyarakat, sekaligus menjadi salah satu kegiatan terbesar yang pernah dilaksanakan oleh Kanwil Kementerian Agama di wilayah tersebut.

“Kehadiran kita semua di sini bukan hanya simbol solidaritas, tetapi juga menghadirkan energi positif untuk Sulawesi Barat. Semoga provinsi kita semakin maju dan kuat,” tutur Amujib.

Di akhir sambutannya, Amujib berharap agar kolaborasi antara pemerintah daerah dan jajaran Kementerian Agama dapat terus ditingkatkan. Ia menegaskan pentingnya kebersamaan dalam melahirkan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat.

Dzikir dan doa bersama ini menjadi momentum yang sangat menggugah, membawa harapan baru untuk masyarakat Sulawesi Barat menuju tahun yang lebih baik.


Wilayah LAINNYA