Mamuju, Humas Kanwil – Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kementerian Agama RI, Dr. Zain, memberikan sambutan dalam pelaksanaan seleksi tahap kedua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi dan PPIH Kloter tahun 1446H/2025M di Kanwil Kemenag Sulawesi Barat, Kamis 5 Desember 2024.
Dr. Zain mengungkapkan kegembiraannya atas terlaksananya seleksi ini dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) yang menjamin transparansi dan objektivitas. Menurutnya, sistem ini mencerminkan upaya pemerintah dalam mencetak petugas haji yang berintegritas dan profesional.
“Tentu saya bergembira melihat pelaksanaan seleksi ini. Semoga semuanya berjalan sukses. Insya Allah, hasil seleksi ini sesuai dengan kemampuan dan usaha masing-masing peserta,” ujarnya.
Beliau juga menekankan bahwa menjadi petugas haji adalah sebuah tugas yang sangat mulia, karena melayani para tamu Allah SWT adalah sebuah kehormatan yang tidak semua orang dapatkan.
“Haji adalah perjalanan menuju jantung Islam. Menjadi petugas haji adalah kesempatan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada tamu-tamu Allah SWT. Ini bukan sekadar tugas, tetapi juga ibadah yang memiliki nilai spiritual yang tinggi,” tambahnya.
Dr. Zain berharap bahwa proses seleksi ini dapat menghasilkan petugas-petugas haji yang tidak hanya kompeten, tetapi juga memiliki dedikasi dan semangat melayani dengan sepenuh hati.
“Selamat dan sukses dalam menjalani proses CAT ini. Semoga Allah SWT merahmati setiap langkah dan proses yang dilalui oleh para peserta dalam meniti jalan menuju tugas mulia ini,” tuturnya.
Ia juga menyampaikan doa agar penyelenggaraan ibadah haji tahun 2025 mendatang dapat semakin baik dan memberikan pengalaman terbaik bagi para jemaah.
“Semoga penyelenggaraan haji tahun 2025 ini lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, dan para petugas yang terpilih mampu menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab,” pungkasnya.
Seleksi tahap kedua ini merupakan bagian dari komitmen Kementerian Agama dalam menyiapkan sumber daya manusia yang unggul untuk melayani jemaah haji. Dengan sistem seleksi yang profesional, diharapkan petugas yang terpilih dapat menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan terbaik di Tanah Suci.
Wilayah
Dir. Pelayanan Haji Dalam Negeri : Seleksi PPIH Menggunakan CAT Jamin Transparan dan Objektivitas
- Kamis, 5 Desember 2024 | 10:59 WIB
