Buka MGMP di MTsN 1 Polman, Kakanwil Adnan Nota Sampaikan Tiga Pesan Penting

Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Se- KKM MTs Negeri 1 Polman , Rabu, 23 Oktober 2024.

Tinambung (Humas)–Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat Dr.KH.Adnan Nota, MA membuka Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Se- KKM MTs Negeri 1 Polman , Rabu, 23 Oktober 2024.

Selain Kakanwil, Turut hadir dalam pembukaan, Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Sulbar  Dr H Misbahuddin, M.Ag , Kepala MTsN 1 Polman Ismail Saleh, Kepala Madrasah Se- KKM MTs Negeri 1 Polman serta para guru MTsN 1 Polman.

Dr. Adnan Nota dalam arahan menyampaikan tiga pesan penting yaitu guru harus senantiasa mengupdate pengetahuannya, pentingnya madrasah mempunyai ciri khas serta harapannya agar madrasah masuk pada wilayah pembangunan zona integritas.

Menurutnya, Guru harus senantiasa mengupdate pengetahuannya dari waktu ke waktu karena Ilmu pengetahuan dan teknologi juga senantiasa mengalami kemajuan yang sangat cepat.

” Kalau ada guru yang berhenti belajar berarti dia sudah selesai, mulai hari ini kita harus fokus dan komitmen memperbaiki diri” pesannya.

Kemudian terkait ciri khas madrasah, Kakanwil berpesan agar setiap madrasah memiliki program unggulan yang berbeda dengan lembaga pendidikan lainnya yang sesuai dengan potensi dan kebutuhan masyarakat. Program kekhasan dan ke unggulan madrasah katanya dapat dikembangkan melalui pengembangan kurikulum.

” Madrasah bebas berinovasi tapi harus mampu dipertanggungjawabkan serta outcomenya harus jelas ” Ungkap Adnan Nota.

Terakhir, Kakanwil berpesan agar setiap madrasah mencanangkan pembangunan Zona Integritas dan berkomitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). 


Daerah LAINNYA