Humas (Kanwil Kemenag Sulbar) - Penutupan Musabaqah Tilawatil Qur`an (MTQ) IX Tingkat Provinsi Sulawesi Barat tahun 2022 berlangsung meriah.
MTQ yang diselenggarakan sejak tanggal 18 Juni sampai dengan 22 Juni 2022 diikuti 6 kafilah dari seluruh Kabupaten se-Provinsi Sulawesi Barat. Acara penutupan berhasil menyedot perhatian masyarakat Kota Tua Kab. Majene dan Masyarakat Sulbar pada Umumnya.
Kakanwil Kemenag Sulbar Dr. H. Muflih Fattah MM., dalam sambutannya mengungkapkan untuk lebih meningkatkan pembinaan kepada seluruh cabang dan melakukan evaluasi.
Menurutnya, yang harus kita lakukan adalah pembinaan dari level bawah mulai dari Desa, Kelurahan, Kecamatan, Kabupaten sampai ketingkat Provinsi. Demi untuk para duta Sulawesi Barat ini bisa tampil dengan maksimal pada Event Nasional. Urai Cucu KH. Daeng.
Selanjutnya iya mengatakan "Pelaksanaan MTQ ini diharapkan mampu menjadi wahana dalam memacu pengembangan tilawah, hapalan serta pendalaman isi Al-qur`an dalam kehidupan sehari hari dan menjadi kebutuhan bagi setiap muslim". ujar Dr. H. Muflih.
Setali dengan ungkapan Kakanwil, Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat yang dalam hal ini disampaikan oleh Setda Provinsi Sulbar Dr. H. Muhammad Idris, iya mengatakan Pemprov Sulbar berharap MTQ akan memberi pengaruh positif dan dirasakan secara nyata dan terukur dalam perkembangan kehidupan syiar Al-qur`an bagi umat Islam dan masyarakat Provinsi Sulawesi Barat.
"Pemerintah Provinsi Barat mengucapkan selamat kepada qori-qori`ah, hafizh-hafizhoh, yang meraih peringkat juara dalam Musabaqah ini, dapat mengukir prestasi gemilang di event nasional maupun internasional dan mengharumkan nama Sulbar di mata dunia," Kunci Dr H. Muhammad Idris.
Infomasi Penetapan Juara Umum :
Kabupaten Polewali Mandar ditetapkan jadi juara umum MTQ IX Sulbar 2022. Kabupaten Majene menempati urutan kedua. Disususul Kabupaten Mamuju Tengah di urutan ketiga.
Surat Keputusan Dewan Hakim tentang penetapan juara Umum Nomor : 03/KDH/MTQ-IX/6/2022.
1. Kabupaten Polewali Mandar dengan Nilai : 127.
2. Kabupaten Majene dengan Nilai : 74.
3. Kabupaten Mamuju Tengah dengan Nilai : 57.
(Humas)