Makassar (Humas) - Gelaran akbar Pesta Paduan Suara Gerejawi atau yang biasa disebut PESPARAWI tidal terasa akan digelar sebentar lagi. Kali ini Papua Barat akan menjadi tuan rumah pada event PESPARAWI Nasional XIV Tahun 2025 tersebut.
Satu tahun merupakan waktu yang tidak lama lagi maka dibutuhkan pergerakan cepat dari para stakeholder untuk mempersiapkan event 3 tahunan ini. Oleh karena itu Ditjen Bimas Kristen menggelar Konsultasi Nasional pada Rabu, 12 Juni 2024 di Four Points Hotel by Sheraton, Makassar.
Acara ini dihadiri para pejabat daerah narasumber dan peserta lintas agama, diantaranya, Sekretaris Daerah Provinsi Papua Barat yang mewakili Pejabat Gubernur Provinsi Papua Barat, Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Gorontalo, serta pengurus LPPN dan LPPD se- Indonesia dan para Kabid/Pembimas Kristen se-Indonesia termasuk Pembimas Kristen Kanwil Kemenag Sulbar, Ayub.
Menurut Dirjen, PESPARAWI adalah ajang di mana kita tidak hanya merayakan keindahan harmoni suara yang memuji kekuasaan Sang Pencipta, tetapi juga mempererat jalinan kasih dalam keluarga besar umat Kristen Indonesia.
”Pertemuan konsultasi ini menjadi momentum yang sangat penting karena merupakan langkah penentu dalam mempersiapkan perhelatan akbar PESPARAWI Nasional XIV Tahun 2025 di Manokwari,” kata Dirjen.
Dirjen juga berpesan agar para peserta Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) dari semua provinsi se-Indonesia harus optimis pelaksanakan PESPARAWI XIV Juni 2025 terlaksana dengan baik tentunya dengan kerja keras LPPD Provinsi dan Kabupaten/Kota serta Lembaga Organisasi Gereja yang membangun komunikasi baik dengan pemerintah di setiap provinsi dan kabupaten, sambil berpengharapan dan percaya bahwa Yang Maha Kuasa turut bekerja dalam rencana ini.
Menutup sambutannya, Jeane Marie Tulung mengajak semua peserta untuk menghasilkan ide-ide cemerlang dan kesepakatan konstruktif demi kesuksesan PESPARAWI Nasional 2025.
"Mari kita sukseskan pertemuan konsultasi ini karena menjadi terminal penentu keberhasilan penyelenggaraan PESPARAWI Nasional pada tahun 2025 yang akan datang. Lahirkanlah ide-ide yang cemerlang, hasilkanlah kesepakatan-kesepakatan konstruktif dari pertemuan konsultasi di Kota Angin Mamiri ini," tutupnya.
Wilayah
Matangkan Persiapan PESPARAWI Nasional XIV Tahun 2025, Ditjen Bimas Kristen Gelar Konsultasi Nasional
Matangkan Persiapan PESPARAWI Nasional XIV Tahun 2025, Ditjen Bimas Kristen Gelar Konsultasi Nasional
- Jumat, 14 Juni 2024 | 15:20 WIB