Kakanwil Kemenag Sulbar Berharap Kepada Warga Untuk Men-support Kegiatan Kerohanian

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Sulbar)
Mamuju (Humas Kanwil Kemenag Sulbar) - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sulbar H. M. Muflih B. Fattah menghadiri sekaligus memberikan sambutan dalam acara peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad Saw di Pondok Pesantren Attahiriyah Kelurahan Sinyonyoi, Kec. Kalukku, Kab. Mamuju. (Rabu, 12 Januari 2021) Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad Saw di Pondok Pesantren Attahiriyah cukup meriah dengan antusias kehadiran para orang tua santri/santriwati dan warga sekitar. Apresiasi kepada Pimpinan Ponpes Attahiriyah yang diucapkan Kakanwil Kemenag Sulbar atas salah satu wujud kecintaan kepada Rasulullah Saw, yang sejalan dengan misi Kementerian Agama yakni peningkatan kualitas pemahaman dan pengamalan ajaran agama. H. M. Muflih mengatakan silaturrahim tetap terjalin, karena kerukunan umat beragama di Kabupaten Mamuju bisa berjalan dengan baik. "Ada 7 program Kementerian Agama yang digagas oleh Menag Gus Yaqut yang salah satu diantaranya peningkatan penguatan moderasi beragama." Ia melanjutkan, "untuk selalu membangun kebersamaan walaupun berbeda suku, ras dan agama tetapi kita menghirup udara yang sama." Kakanwil Kemenag Sulbar mengharapkan kepada warga Kelurahan Sinyonyoi bersama-sama mendukung/men-support kegiatan-kegiatan kerohanian untuk melanjutkan dan mengikuti dengan seksama sehingga lahirlah manusia-manusia yang paripurna. Hadir dalam kegiatan tersebut beberapa Kepala Kantor Kemenag Mamuju, Kasi. Pontren Bidang Pakis Kanwil Kemenag Sulbar, Babinsa Kelurahan Sinyonyoi, Danramil Kalukku, Pimpinan Pondok Pesantren, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.

Wilayah LAINNYA