H. M. Muflih : Silaturrahim Pancarkan Energi Positif Dalam Setiap Rutinitas

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Sulbar)
Jakarta ( Humas Kanwil ) - Setiap silaturrahim akan memberikan energi positif dalam segala rutinitas, baik di lingkungan keluarga, di lingkungan kantor, apapun profesi kita akan selalu menawarkan kesahajaan dalam perjalanan kehidupan. Itulah sebabnya, Kakanwil Kemenag Sulbar Dr. H. M. Muflih B. Fattah, MM senantiasa membangun komunikasi, menebar kebaikan dan cinta di tengah masyarakat, sehingga seluruh program Kementerian Agama dapat tersosialisasikan dan dipahami dengan baik. "Demikian pernyataan Kakanwil sebelum ia melakukan Sowan ( silaturrahim ) dengan bapak Sekjen Kemenag RI dan beberapa petinggi pada Kantor Kementerian Agama Republik Indonesia." Senin - Selasa ( 18 -19 /1/22 ) Silaturrahim dengan Sekjen Kementerian Agama Republik Indonesia Prof. H. Nizar Ali, MA telah mengukuhkan akselerasi ASN Kementerian Agama khususnya pada Kanwil Kemenag Sulbar menuju transformasi digital, sehingga pembinaan kepada seluruh ASN dapat terjabarkan dan memahami program prioritas Kementerian Agama dari tahun ke tahun. Kakanwil juga melaporkan tentang kesiapan Rapat Koordinasi pelaksanaan program dan kegiatan di tahun 2022, yang rencananya dibuka langsung oleh Sekjen pada hari jumat, 21 Januari 2022. Usai bersilaturahim dengan Sekjen, H. M. Muflih terus bergerak, membangun komunikasi dengan Kepala Biro Perencanaan, H. Ramadan Kharisman, tentu agar Kanwil Kemenag Sulbar mendapat perhatian khususnya dalam perencanaan anggaran yang lebih baik dari tahun sebelumnya. "Apalagi pasca gempa sangat membutuhkan bantuan dari pusat untuk memulihkan dan merenovasi bangunan yang terdampak gempa," urai H. M. Muflih yang tiada lelah bergerak demi kemajuan Sulbar Malaqbiq. Ia terus bergerak, berjalan meniti asa bersilaturahim dengan Kepala Biro Kepegawaian Kemenag RI bapak Dr. H. Nuruddin, agar akselerasi ASN dapat optimal sesuai tugas dan fungsinya serta meningkatkan SDM menuju transformasi digital, juga pemetaan ASN yang berdaya saing hebat, profesional dan Mandiri. (Petikan beberapa percakapan Kakanwil dan Karo. Kepegawaian) Kakanwil selanjutnya, berjalan dan bergerak menapaki lorong masa depan Sulbar dengan menemui Bapak Kepala Biro Umum Kemenag RI Fesal Musaad, yang dalam silaturrahimnya, Kakanwil menyampaikan bahwa Sulbar membutuhkan bantuan sarana dan prasarana dalam membangun akses pelayanan umum yang dekat dengan masyarakat. Pengelolaan pengadaan barang dan jasa yang profesional dan kompoten, serta Pemeliharaan BMN sesuai dengan regulasi pendukung dan landasan hukum yang ada. Dari pertemuan- pertemuan silaturrahim tersebut diatas, H. M. Muflih B. Fattah senantiasa mengajak dan mengundang mereka semua untuk dapat menginjakkan kaki di tanah malaqbiqna Sulawesi Barat, berkolaborasi, bersinergi melakukan sosialisasi program Gusmen dalam menata Kemenag RI yang lebih baik. ( Lan )

Wilayah LAINNYA