Jelang Peringatan Hari Santri, MTsN 1 Polman Gelar Pembacaan Shalawat Nariyah

MTsN 1 Polman menggelar pembacaan Shalawat Nariyah yang diselenggarakan di Aula madrasah, Sabtu, 21 Oktober 2023.

Tinambung (Humas) – Jelang peringatan hari santri tahun 2023, MTsN 1 Polman menggelar pembacaan Shalawat Nariyah yang diselenggarakan di Aula madrasah, Sabtu, 21 Oktober 2023.

Meskipun situasi tempat kurang bersahabat akibat pemadaman listrik untuk wilayah Tinambung dan sekitarnya sejak magrib, tidak mengurangi semangat dan khidmatnya warga MTsN 1 Polman dalam membaca Shalawat tersebut.

Selain pembacaan Shalawat Nariyah, MTsN 1 Polman juga akan mengadakan apel hari santri pada hari minggu, 22 Oktober besok.

Amril selaku pembina keagamaan di MTsN 1 Polman mengatakan, pembacaan shalawat nariyah jelang hari santri merupakan instruksi dari Menteri Agama RI melalui Kanwil Kemenag Sulbar.

“Mudah mudahan lewat pembacaan Shalawat ini, Insya Allah akan turun berkah dari langit dan bumi untuk kemaslahatan bangsa dan negara kita ” Ungkap Amril.

Sementara itu, Mahmuddin Hakim selaku Wakamad Humas yang mewakili Kepala Madrasah mengatakan, Hari santri diperingati setiap tahunnya pada tanggal 21 Oktober. Tahun ini mengangkat tema Jihad Santri Jayakan Negeri. Tema ini berdasarkan Surat Edaran Menteri Agama No SE 10 Tahun 2023 tertanggal 11 Oktober 2023.

Tema ini memiliki maksud untuk merayakan semangat dan dedikasi para santri sebagai pahlawan pendidikan dan perjuangan kebodohan.

Surat edaran itu menyebutkan jika makna jihad telah berubah pada masa yang penuh dengan tantangan dan kompleksitas ini.

“Jihad hari ini bukan lagi pada pertempuran fisik, akan tetapi telah menjadi perjuangan intelektual yang penuh dengan semangat ” Tutur Mahmuddin.

Lanjutnya, Santri selama ini telah berperan sebagai garda terdepan dalam melawan kebodohan, dan ketertinggalan. Mereka adalah pejuang ilmu pengetahuan yang gigih dalam mengejar ilmu pengetahuan.

Penulis : Mahmuddin Hakim


Daerah LAINNYA