Kakanwil Kemenag Sulbar Terima Kunjungan Silaturrahim APRI Sulbar, Bahas Pengukuhan Pengurus dan Raker

Kakanwil Kemenag Sulbar Terima Kunjungan Silaturrahim APRI Sulbar, Bahas Pengukuhan Pengurus dan Raker

Mamuju (Humas Kanwil)– Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat, H. Adnan Nota, menerima kunjungan silaturrahim dari jajaran Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Sulawesi Barat di ruang kerjanya. (Senin, 28/04/2025)

Dalam pertemuan tersebut, Ketua APRI Sulbar menyampaikan koordinasi terkait rencana pelaksanaan Rapat Kerja (Raker) dan Pengukuhan Pengurus APRI Sulbar.

Ia mengundang secara resmi Kakanwil Kemenag Sulbar untuk berkenan hadir dan memberikan arahan dalam kegiatan penting tersebut.

Kakanwil H. Adnan Nota menyambut baik kedatangan pengurus APRI Sulbar dan menyatakan dukungannya terhadap program-program APRI yang sejalan dengan misi Kementerian Agama, khususnya dalam bidang pendidikan keagamaan.

“APRI merupakan salah satu motor penggerak dalam upaya pengentasan buta aksara Al-Qur'an di Sulawesi Barat. Kami sangat mengapresiasi peran besar APRI dalam membumikan Al-Qur'an di tengah masyarakat," ujar H. Adnan.

Ia menegaskan bahwa Kanwil Kemenag Sulbar siap bersinergi dengan APRI untuk mendorong lahirnya generasi yang melek Al-Qur'an, melalui program pembelajaran yang sistematis dan berbasis komunitas.

Kunjungan ini diakhiri dengan harapan bersama agar sinergi antara Kementerian Agama dan APRI Sulbar semakin kuat dalam membangun peradaban berbasis nilai-nilai Al-Qur'an di Provinsi Sulawesi Barat.


Wilayah LAINNYA