MAN 2 Polewali Mandar Gelar Upacara Peringatan Hari Kartini

MAN 2 Polewali Mandar Gelar Upacara Peringatan Hari Kartini

Humas MAN 2 Polewali Mandar,– Dalam rangka memperingati Hari Kartini ke-146, MAN 2 Polewali Mandar menyelenggarakan upacara bendera yang berlangsung khidmat di halaman madrasah pada Senin pagi, 21 April 2025. Upacara ini diikuti oleh seluruh dewan guru, tenaga kependidikan, dan peserta didik dari berbagai jenjang kelas.

Bertindak sebagai pembina upacara, Wakil Kepala Madrasah Bagian Humas, Ibu Dahniar Rahman, S.Pd.,M.Pd, menyampaikan pidato inspiratif mengenai semangat perjuangan Raden Ajeng Kartini dalam memperjuangkan hak-hak perempuan di bidang pendidikan dan kesetaraan.

"Hari Kartini bukan sekadar seremonial tahunan. Ini adalah momentum untuk meneladani semangat juang beliau dalam memperjuangkan kesetaraan, khususnya di dunia pendidikan. Kita berharap seluruh peserta didik, terutama para siswi, mampu menjadi generasi yang cerdas, mandiri, dan berkarakter," ujar beliau dalam amanatnya.

Suasana upacara semakin semarak dengan kehadiran para guru dan siswa yang mengenakan busana adat daerah, sebagai bentuk apresiasi terhadap kekayaan budaya Indonesia dan semangat emansipasi yang digaungkan oleh R.A. Kartini.

Kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan puisi, orasi ilmiah bertema emansipasi perempuan, serta pameran mini karya siswa bertajuk “Kartini Masa Kini”. Kegiatan ini disambut antusias oleh seluruh warga madrasah.

Wakamad Kesiswaan, Bapak Ahmad Jafar, S.Pd.I.,M.pd, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya memperingati sejarah, tetapi juga menumbuhkan rasa percaya diri dan jiwa kepemimpinan pada siswa. “Kami ingin menanamkan nilai-nilai perjuangan Kartini secara kontekstual, agar siswa-siswi mampu memahami peran mereka dalam kehidupan masyarakat modern,” tuturnya.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, MAN 2 Polewali Mandar berharap semangat Kartini dapat terus hidup dalam jiwa generasi muda, dan menjadikan mereka agen perubahan yang positif bagi bangsa dan agama.


Daerah LAINNYA