Pj. Bupati Mamasa, Dr. Zain : Guru Adalah Panggilan Jiwa, "Teaching By Heart"

Pj. Bupati Mamasa, Dr. Zain pada kegiatan Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan yang diselenggarakan oleh Direktorat GTK Madrasah Kemenag RI.

MAMASA (Kemenag),- Kepala Kantor Kementerian Agama Mamasa, H. Ramli L, menghadiri undangan kegiatan Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan yang diselenggarakan oleh Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Kemenag RI. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kompetensi para guru dan staf pendidikan di wilayah Mamasa. (Kamis, 07/03/24)

Acara yang mengusung tema implementasi nilai-nilai moderasi beragama pada madrasah ini dibuka langsung oleh Pj. Bupati Mamasa, Dr. Zain. Dalam sambutannya didepan 150 guru, mantan Direktur GTK Madrasah Kemenag RI ini menyampaikan pentingnya menanamkan nilai-nilai pendidikan agama yang berlandaskan pada nilai-nilai moderasi.

"Guru adalah panggilan jiwa, teaching By heart bukan hanya mencerdaskan tapi jauh lebih penting tanamkan nilai-nilai akhlak kepada peserta didik, sehingga mereka tumbuh jadi generasi cemerlang yang cerdas dari sisi intelektual dan spiritual, tentu dengan keteladanan dari pribadi guru sendiri" Terang Dr. Zain

Dr. Zain sebagai Penjabat Bupati Mamasa serius menunjukkan komitmen pemerintah dalam memajukan sektor pendidikan dan memastikan nilai-nilai moderasi beragama diterapkan dengan baik di wilayah Sulawesi Barat khususnya di Kabupaten Mamasa. Semoga kegiatan ini memberikan manfaat yang besar bagi para guru dan tenaga kependidikan di Mamasa. (McM)

#fyp #kemenagmamasa #mamasahebat #busurmamasa #janganlupabahagia #imlek #avatar043


Daerah LAINNYA