Tinambung Humas –MTsN 1 Polman menjadi salah satu titik asesmen kompetensi (TAK) guru dan tenaga kependidikan (AKGTK) untuk wilayah Kabupaten Polewali Mandar, mulai 24 – 26 Juni 2024.
Kepala MTsN 1 Polman Ismail Saleh yang dihubungi via telpon berharap agar pelaksanaan asesmen tersebut mengacu pada petunjuk teknis yang telah dikeluarkan oleh Kementeraian Agama melalui Direktur Jenderal Pendidikan Islam. Salah satu poin dalam juknis tersebut adalah terkait tata tertib, larangan dan sanksi peserta AKGTK 2024.
” AKGTK ini adalah program nasional, jadi saya berharap seluruh pihak harus mensukseskan ” Ungkap Ismail Saleh.
Sementara itu, Saharuddin selaku teknisi mengatakan, Peserta asesmen yang berTAK di MTsN 1 Polman adalah guru yang berasal dari berbagai madrasah baik dari Raudhatul Athfal, Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, dan Madrasah Aliyah.
” Jumlah peserta AKGTK untuk TAK MTsN 1 Polman ini sebanyak 189 orang” Ujar Saharuddin selaku teknisi.
Sekedar informasi, Asesmen kompetensi adalah penilaian terhadap kompetensi guru dan tenaga kependidikan madrasah yang menjadi acuan untuk penyusunan kebijakan dalam pengembangan keprofesian berkelanjutan.
Secara teknis, pelaksanaan AKGTK dilakukan dengan mengakses link khusus dari Kemenag dengan menggunakan akun Simpatika. Guru akan menjawab 60 soal dalam durasi 120 menit.
Penulis : Mahmuddin Hakim