MAMASA (Kemenag),- Spesial Apel Pagi ini H-1 Pemilihan Umum, Kepala Kemenag Mamasa, H. Ramli L, S.Ag.,M.Pd.I Dalam sambutannya, beliau mengingatkan akan pentingnya Netralitas ASN dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) dan mengajak seluruh ASN untuk mensukseskan Pemilu dengan memilih sesuai pilihan masing-masing. (Selasa, 13/2/24)
Kepala Kemenag Mamasa menekankan bahwa netralitas ASN adalah prinsip yang harus dijunjung tinggi. Dalam suasana Pemilu, ASN memiliki peran strategis untuk menjaga integritas dan keadilan. Tidak berpihak kepada salah satu calon adalah kewajiban ASN sebagai abdi negara.
"Kita harus tetap fokus pada tugas kita sebagai pelayan masyarakat. Jangan terpengaruh oleh kepentingan politik tertentu. Jadilah teladan dalam menjunjung tinggi netralitas," ujar H. Ramli L.
Apel pagi ini juga menjadi wahana pertemuan antar pegawai sebelum memulai aktivitas kerja. Dalam semangat transformasi layanan, Kemenag Mamasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Semoga semangat netralitas dan dedikasi ASN Kemenag Mamasa terus berlanjut, menjadikan pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat dan negara. (MCM)
#fyp #kemenagmamasa #mamasahebat #janganlupabahagia #avatar043
Daerah
Apel Siaga H-1 Pemilu, Kemenag Mamasa : ASN Dijaga Netralitasnya
- Selasa, 13 Februari 2024 | 13:27 WIB