DWP Kanwil Kemenag Sulbar Berbagi Sembako di Bulan Suci Ramadhan

DWP Kanwil Kemenag Sulbar Berbagi Sembako di Bulan Suci Ramadhan

Mamuju (Humas Kanwil) – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat, Hj. Maulidiyah Adnan, bersama anggota DWP, menggelar kegiatan berbagi sembako kepada masyarakat, dibulan Suci Ramadhan. Kegiatan ini berlangsung di halaman Kantor Wilayah Kemenag Sulbar pada Kamis (20/3/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Hj. Maulidiyah Adnan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan dalam berbagi berkah kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan penuh ampunan dan keberkahan ini.

"Ramadhan adalah bulan yang penuh kasih sayang. Melalui kegiatan ini, kami ingin berbagi dan membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan," ujarnya.

Pembagian sembako ini disambut dengan antusias oleh masyarakat yang hadir. Paket sembako yang diberikan berisi bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, dan kebutuhan lainnya yang dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Selain berbagi sembako, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara anggota DWP Kanwil Kemenag Sulbar dengan masyarakat. Diharapkan, kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat Sulawesi Barat.

Dengan semangat berbagi dan kepedulian, diharapkan bulan Ramadhan tahun ini membawa keberkahan dan kebahagiaan bagi semua.


Wilayah LAINNYA