Mamuju (Humas Kanwil) - Badan Koordinasi Muballigh se-Indonesia (Bakomubin) provinsi Sulawesi Barat mengadakan kegiatan Dialog Publik dengan tema "Peran Muballigh dalam Menyukseskan Pemilu 2024" di aula Kanwil Kemenag Sulbar. (Selasa, 21/11/2023)
Peran vital muballigh dalam mensukseskan Pemilu 2024 menjadi sorotan utama. Dalam diskusi yang dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan organisasi keagamaan, muballigh memberikan penekanan kuat pada pentingnya partisipasi aktif dalam proses demokrasi.
Dalam pengantar Ketua Bakomubin provinsi Sulawesi Barat, Misbahuddin mengatakan sebentar lagi kurang lebih 7 hari tepatnya pada tanggal 28 november 2023 akan memasuki masa kampanye.
Lebih lanjut, Misbahuddin menjelaskan, masa-masa kampanye di media sosial semakin gencar dilakukan, bukan secara struktural. Akan tetapi kampanye ini dilakukan pembelaan-pembelaan dan promosi terhadap calon yang dianggapnya dan didukungnya.
Ia menambahkan, "mencermati percakapan dan perbincangan yang terjadi di media sosial, sudah mulai muncul mendiskriminasikan antara satu dengan yang lain untuk mendukung calon yang disenanginya, sudah mulai muncul mencari-cari kebenaran terkait agama untuk mendukung calon yang dia senangi," ujar Ketua Bakomubin.
Oleh sebab itu, ia menyimpulkan bahwa Inilah yang membuat Bakomubin ingin mengambil peran dalam mengupayakan agar masyarakat bisa berbeda pilihan tetapi tidak terpecah-belah seperti sekarang ini. Peran dari organisasi masyarakat Islam ini sangat penting dalam mewujudkan pemilu aman, tentram dan damai pada tahun 2024 mendatang.