Humas (Kemenag Mateng) — Memperkuat integritas dalam berkinerja, Kementerian Agama Kabupaten Mamuju Tengah menyelenggarakan Penandatangan Pakta Integritas, Perjanjian Kinerja, dan Penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) di ruang Kepala Kantor Kemenag Mamuju Tengah pada Kamis, 29 Januari 2026. Penandatanganan ini merupakan bentuk komitmen dan integritas ASN dalam melaksanakan fungsi dan tugasnya dengan baik, profesional, dan berdedikasi tinggi dalam melayani kebutuhan masyarakat.
Penandatanganan dilakukan oleh Plt. Kasubbag Tata Usaha, Kepala Seksi, Penyelenggara, dan Kepala KUA lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mamuju Tengah yang disaksikan langsung oleh Kepala Kantor, Dr. H. Muhammad Dinar Faisal.
Membuka sambutannya, Dinar Faisal menekankan korelasi antara integritas dalam membentuk budaya kerja yang baik dan profesional,
"Penandatangan ini merupakan langkah awal dan sebagai bentuk integritas kita sebagai seorang ASN. "Integritas" akan melahirkan "Loyalitas", "Loyalitas melahirkan " Komitmen", "Komitmen" membangun "Dedikasi", dan dari dedikasi inilah yang pada akhirnya akan melahirkan Budaya Kerja kita semua." Tegas Dinar Faisal.
"Maka dari itu, agenda kita hari ini jangan dimaknai sebagai seremonial belaka. Melainkan, langkah awal dalam membangun sistem yang lebih baik ke depannya.", lanjutnya.
Penandatanganan Pakta Integritas, Perjanjian Kinerja, dan penyerahan DIPA bertujuan untuk memperkuat komitmen ASN dalam melaksanakan tugas dengan baik dan profesional, menjamin transparansi, akuntabilitas, dan kejujuran dalam bekerja, demi mendorong terciptanya budaya kerja yang dapat memberikan manfaat secara optimal kepada masyarakat.
Foto: Muh. Muhlis
Kontributor: Imam Kurniawan Samad
Daerah
Bangun Budaya Kerja yang Berintegritas, Kemenag Mateng Gelar Penandatanganan Pakta Integritas, Perkin, dan Penyerahan DIPA
Bangun Budaya Kerja yang Berintegritas, Kemenag Mateng Gelar Penandatanganan Pakta Integritas, Perkin, dan Penyerahan DIPA
- Kamis, 29 Januari 2026 | 19:06 WIB