Perwakilan Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh) Agama KUA Kec. Tinambung Polewali Mandar, MUTAKHAR S.Ag, bawakan hikmah Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di Desa Ujung Labuang Kec. Suppa Kab. Pinrang Sulawesi Selatan, Kamis 12/10/2023.
Sesekali berbagi Taushiyah ke daerah manapun pun tentu saja tak hanya menambah khazanah Kauniyah, tetapi juga menjadi nilai plus tersendiri disaat kondisi setempat membutuhkan. Walau publikasi ini tak bertujuan pamer kinerja, namun muatan syi'arnya lebih menekankan motivasi tugas tentang pentingnya merawat prinsip "Tabligh" khususnya bagi para penyuluh Agama sebagai penyambung lidah Kenabian.
"Sampaikanlah dariku walaupun hanya satu ayat", demikian Nabi mengingatkan tugas kolektif itu pada kita semua. Bukankah berdakwah di jalan Tuhan fleksibelitasnya boleh jadi lewat lisan, perbuatan bahkan melalui tulisan sekalipun ?
Jika ditelaah, hal tersebut sesungguhnya relevan dengan prosesial 5 Nilai Budaya Kerja yang menjadi ikon kinerja Kementerian Agama Republik Indonesia. Pengembangan diri pada aspek Integritas, Profesionalitas, Inovasi, Tanggung-Jawab dan Keteladanan tak hanya merupakan refleksi dari peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) tetapi juga sangat relevan dengan ajaran Rasulullah yang kerap disampaikan pada momen-momen Maulid.
Karena itu, ikhtiyar membenahi diri terkait penjabaran 5 Nilai Budaya Kerja yang setiap saat kita prosesikan bisa dikatakan bagian dari indikasi cinta kepada Sang Penghulu Semesta. Bukankah sekali dalam setahun, tradisi Maulid yang terselenggara di berbagai level dan skalanya bertujuan untuk memproduksi "manusia-manusia Muhammad" dalam kapasitasnya sebagai USWATUN HASANAH ?. Legitimasi muatan QS. Al-Ahzab: 21 tersebut pada dasarnya mencakup muatan 5 Nilai Budaya Kerja Kementerian Agama yang percontohannya tercermin pada kepribadian Muhammad SAW.....Allahumma shalli ala Muhammad wa ala ali sayyidina Muhammad.
Ushikum wanafsi bitaqwallah, Wallahu a'lam bisshawab.
Penulis/Kontributor :
Burhanuddin Hamal (Penyuluh Agama Islam Fungsional KUA Kec. Tinambung Polewali Mandar)
Daerah
Perwakilan Pokjaluh KUA Tinambung, Bawakan Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Ujung Labuang Pinrang
Perwakilan Pokjaluh KUA Tinambung, Bawakan Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Ujung Labuang Pinrang
- Jumat, 13 Oktober 2023 | 10:42 WIB