Tinambung (Humas) – MTs Negeri 1 Polewali Mandar kembali melaksanakan pembinaan robotik yang rutin dilaksanakan setiap hari Sabtu bertempat di Aula Asrama Madrasah (13/05/2023).
Materi pertemuan kedua membahas tentang project basic robotika arduino uno yg mencakup pengenalan media koding di aplikasi arduino droid pada android yg terkoneksi pada mikrokltroler.
” Tujuannya untuk membuat sebuah project led flip flop/blink,” ujar Abdul wahab, selaku Instruktur dalam pembinaan tersebut.
Sementara itu Kepala Madrasah H.Pabelloi yang hadir memberikan motivasi mengaku sangat bersyukur dengan pembinaan tersebut untuk membekali peserta didik dengan kecapakapan teknologi khususnya robotik.
Pembinaan tersebut sangat penting sebagai bentuk adaptasi dengan perkembangan teknologi yang bergerak dinamis dan sangat cepat.
”Target kita kedepan kita sudah bisa ikut dalam kompetesi baik skala regional, nasional maupun internasional," ungkap H. Pabelloi.
Robotik saat ini mempunyai peran yang cukup signifikan terhadap perubahan metode pembelajaran di sekolah. Peserta didik tidak hanya bisa menyerap pelajaran melalui teori yang diajarkan di kelas, tetapi juga bisa langsung mempraktikannya lewat media.
Selain itu, keseluruhan pembelajaran robotik juga mendukung peserta didik untuk mendapatkan materi yang saling terintegrasi antara science (sains), technology (teknologi), engineering (teknik), dan mathematics (matematika) atau dikenal dengan istilah STEM.
Penulis : Mahmuddin Hakim